Total Tayangan Halaman

Kamis, 28 Juli 2011

Bocah Warga Aceh Utara Kritis Digigit Ular Cobra

Laporan wartawan Serambi Indonesia, Saiful Bahri
TRIBUNNEWS.COM, LHOKSEUMAWE - Zahara Tunnisa (2,5) harus mendapat perawatan di Rumah Sakit Umum Cut Mutia (RSUCM) Buket Rata Lhokseumawe.
Kaki kanan warga Alue Keurenyai, Kecamatan Banda Baro, Aceh Utara ini digigit ular cobra di rumahnya, Jumat (29/7/2011) sekitar pukul 06.30 WIB.
Ayah korban, M Zubir, mengatakan, kala itu dia sedang menemani anaknya main di belakang rumah.
Tiba-tiba anaknya menangis dan memperlihatkan luka di kakinya. Dia pikir cuma digigit semut, hingga anaknya pun digendong dan ditidurin ke ayunan.
Tak lama kemudian, anaknya kembali menangis.
Kaki kanannya mulai tampak membiru, telinga bocah tersebut juga memerah, hingga Zubir pun kembali ke belakang ingin memastikan apakah benar anaknya digigit semut.
Saat mengangkat kayu yang terletak di samping dinding rumahnya, terlihatlah seekor ular cobra yang berdiameter sekitar 20 cm.
Cirinya, badan hitam, kepala agak kekuningan, serta di leher ada keputihan.
"Saat hendak saya bunuh langsung kepalanya terangkat dan mengembang, hingga-hingga racunnya pun diludahkan ke arah saya" jelasnya.
Tidak lama kemudian, dengan menggunakan senapan angin dia pun berhasil membunuh ular tersebut.
Sedangkan kondisi anaknya tambah parah, hingga langsung di rujuk ke Puskesmas terdekat.
Tidak lama kemudian Zahara di rujuk ke RSUCM. Dalam penanganan medis, bisa ular yang sudah merambat ke sebagian kaki kanan berhasil dikeluarkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar